GURUKU GURU HONOR
IRONI NASIB HONORER
Sederhana yg ia tulis, bila PNS dapat THR, bila Guru PNS dapat Gaji 13 dan TPP, bila para buruh dapat THR dan uang lembur, maka para Honorer dapat "Melihat sambil ngeces dan domblong".
Tulisan pak itong yang merupakan tokoh honorer senior dari jawa timur adalah jeritan hati anak bangsa mewakili jutaan honorer yang telah mengabdi pada bangsa ini, seperti pak itong, ia telah mengabdi puluhan tahun pada bangsa ini, hanya saja sampai saat ini negara abai terhadap kesejahteraan para honorer.
Mereka para honorer yang mayoritasnya adalah para guru diberbagai daerah pelosok tidak sedikit yang hanya menerima honor 200-300 ribu perbulan. Sungguh tega pemerintah kita kepada mereka para honorer.
Rasa pilu saya juga tersentak sebulan lalu, ketika ada rekan aktivis guru honorer jawa tengah yang sudah saya kenal 2 tahun "diceraikan" oleh sang istri tercinta dan dalam gugatanya disebutkan karena sang istri hanya mendapatkan uang bulanan dari suami hanya Rp. 150.000/ bulan.
Beberapa kali saya mengikuti konsolidasi gerakan para honorer di beberapa tempat dan kemudian membantu advokasinya pada oktober 2015 aksi di DPR dan Kemenpan bersama pengurus PB PGRI, yang membuahkan janji manis belaka, dimana ada kesepakatan antara pemerintah dan DPR yang diwakili Komisi II akan mengangkat para Honorer Kategori II yang berjumlah sekitar 440 ribu orang yang mayoritasnya adalah guru.
Kabar baik tersebut hanya bertahan 5 bulan, dikarenakan pada februrai 2016, pemerintah kemudaian membatalkan keputusannya tersebut karena minimnya anggaran APBN.
Oleh karenanya, wahai pemerintah dan juga DPR perhatikanlah nasib mereka para honorer. Bagaimana kau akan perhatikan nasib kami para buruh swasta baik yang pekerja tetap, pekerja outsourcing dan juga kini magang serta para TKI, jika pegawaimu saja yang telah mengabdi kepada negara nasibnya engkau abaikan. Sungguh Teganya Dirimu wahai para pejabat negara.
Wahai kawan kawan aktivis buruh, sudah selayaknya gaji dan THR yang kita dapatkan, sebagian bisa kita sisihkan untuk saudara saudara kita para honorer dan rekan rekan buruh yang terphk jelang lebaran ini.
Mereka juga punya tanggung jawab membahagiakan anak, istri dan orangtuanya saat lebaran nanti.
Bagaimana perasaan kita jika nasib yang mereka alami juga menimpa kita wahai sahabat ?
Wahai sahabtku para honorer, maafkan kami yang abai kepada nasibmu, juga para sahabat ku rekan rekan buruh yang terphk jelang lebaran ini.
Semoga Allah memuliakanmu wahai sahabat...kutipan...(TEGUH_SETIAWAN, 2017.)
Post a Comment for "GURUKU GURU HONOR"
terima kasih atas kunjungannya, info lebih lanjut bisa ditanyakan melalui contact person yang tersedia